Benarkah ikan Guppy bisa sakit kembung?




Benarkah ikan Guppy bisa kena kembung?Wah!.. bukannya kembung buat yang tukang begadang?😂😂emang Guppy doyan  melekan kali,ya?

............

Buat dulur guppies yang baru mulai, mungkin merasa janggal kalau ternyata benar penyakit kembung juga bisa menyerang ikan, ya....biarpun ikan hidup dan tinggal dalam air tapi faktanya mereka pun bisa kena kembung pula.

Ciri yang nampak dari penyakit' ini perut membesar dan biasanya keadaan tersebut banyak dikira hamil.

Penyakit ini mengena bagian organ dalam ikan, usus ikan mengalami peradangan.

Penyakit kembung ini bisa disebabkan karena pemberian makanan yang berlebihan serta kondisi air yang kurang sehat kadang juga karena faktor keturunan (genetik) yang rentan terhadap kembung.

Penyakit kembung dengan kondisi pembengkakan pada bagian perut ini hampir mirip dengan penyakit dropsy atau sering disebut dengan sisik nanas.

Bedanya pada penyakit sisik nanas pembengkakan disertai dengan kondisi tulang sisik nampak menonjol seperti buah nanas.

Untuk penyakit dropsy ini terbilang penyakit' yang sulit diobati, penyakit ini menyerang bagian hati ikan dan sangat sedikit kemungkinan yang berhasil diobati. 

Penyakit dropsy selain karena faktor stres, faktor lainnya juga sama dengan penyebab penyakit kembung biasa.

Sementara untuk mengobati penyakit kembung biasa'bisa dilakukan dengan cara mengisolasikan ikan yang terkena penyakit tersebut.(jangan pakai kerok lur ....entar ikan guppy bisa jadi ikan gesek). 😂😂

Namun sebelumnya terlebih dahulu dulur guppis siapkan wadah terpisah yang diisi dengan satu galon air bersih, lalu campurkan garam Epsom/garam ikan dua sendok makan, selanjutnya air tersebut kita biarkan selama tiga jam.

Setelah itu baru dulur guppis bisa masukan ikan-ikan sakit kedalam air yang dipersiapkan tadi dan tunggu dalam beberapa hari sampai perut ikan kembali normal. 

Oh ya... perlu diingat sebaiknya selama pengobatan ikan kita puasakan selama 24 jam, untuk selanjutnya lakukan pemberian makanan secara bertahap dengan frekuensi intensitas waktu pemberian makanan cukup satu kali dalam sehari. Begitupun takaran makanan yang diberikan cukup sedikit saja. Hal ini berlaku sampai kondisi ikan kembali sehat.

Langkah pengobatan seperti diatas dapat pula dilakukan dalam menangani penyakit dropsy, meski hal tersebut cuma sekedar berefek menenangkan kondisi ikan saja. Karena tingkat kesembuhan untuk penyakit ini kemungkinan sangat kecil dan jarang berhasil.

Pemberian makanan yang berkualitas dan juga teratur merupakan hal yang paling tepat untuk mencegah timbulnya berbagai penyakit' pada ikan guppy termasuk penyakit kembung ini.

Disamping itu pula dulur guppis jangan malas untuk senantiasa menjaga dan memperhatikan kondisi air agar senantiasa tetap bersih dan berkualitas baik.

Baik dulur guppis Kabeh kita sudahi dulu ngopi kita kali ini, pokoke jangan berhenti berkreasi -galih terus potensi diri- tetaplah setia pada guppy..........guppy; gu dangnya...he....ppy🎙🎼🎶🎶🎶


Comments

HITS POST

Mengenal ikan sepat hias jantan dan betina berikut cara membudidayakannya

Mengenal Ikan Channa